Sabtu, 09 Maret 2019

Review Film My Stupid Boss

Dalam dunia perfilman, duet Reza Rahadian dan Bunga Citra Lestari mungkin sudah identik sebagai pasangan Habibie dan Ainun. Dalam film Habibie Ainun (2012), penonton dibuat tersentuh dengan akting cinta mereka yang sangat menghayati. Nah, bagaimana kalau Reza dan BCL harus akting bermusuhan?
REVIEW FILM MY STUPID BOSS 2My Stupid Boss arahan sutradara Upi (Realita Cinta dan Rock ‘n Roll, Radit dan Jani) bercerita tentang Diana (Bunga Citra Lestari) yang tinggal di Malaysia karena mengikuti pekerjaan suaminya, Dika (Alex Abbad). Karena tidak betah menjadi ibu rumah tangga, Diana lalu memutuskan untuk cari kerja. Ia lalu melamar di perusahaan milik teman lama Dika semasa kuliah, yang kita kenal sebagai Bossman (Reza Rahadian).
Meski pun ditentang suaminya, Diana tetap bersikeras mau bekerja. Dia pikir dirinya dan Bossman akan cepat akrab karena mereka sama-sama orang Indonesia. Ternyata Bossman adalah the worst boss ever! Selain banyak omong dan seenaknya sendiri, Bossman ternyata juga pelit, licik, curigaan, dan suka melanggar aturan. Dia sama sekali tidak punya kemampuan untuk memimpin perusahaan. Akibatnya, seluruh tata kerja perusahaannya berantakan dan semua karyawannya benci setengah mati pada Bossman. Selain BCL, kantor ini turut diramaikan dengan sejumlah aktor Malaysia sebagai anak buah Bossman, yaitu Atikah Suhaime, Chew Kinwah, Bront Palarae, dan Iskandar Zulkarnain dengan tingkahnya masing-masing yang aneh bin ajaib. Sebagai kepala administrasi, Diana kewalahan mengatur tagihan yang menumpuk, menampung omelan dari supplier, serta mendengarkan keluhan para karyawan. Tapi si Bossman yang kikir ini tidak pernah mau mendengarkan pendapat mereka. Tetap saja dia semena-mena dan merasa dirinya paling benar. Masalahnya, Diana terpaksa harus bertahan di tempat kerjanya karena sudah terlanjur terikat kontrak. Stres!
REVIEW FILM MY STUPID BOSS 3Barangkali ada yang berpikir, masa sih ada bos sekacau itu? Jangan salah, My Stupid Boss ini berdasarkan kisah nyata, lho! Cerita ini diangkat dari blog sehari-hari seorang netizen anonim dengan judul Chaos@Work. Sang penulis awalnya menuangkan kekesalannya terhadap Bossman melalui blognya dimulai sejak tahun 2005. Rupanya kisah penderitaannya ini justru mendapatkan sambutan positif dari para pembaca, sehingga pada tahun 2008 diterbitkan sebagai buku dan berlanjut sampai sekarang hingga 5 volume.
REVIEW FILM MY STUPID BOSS 4Untuk pertama kalinya dalam film ini kita dikejutkan dengan peran Reza Rahadian sebagai om-om gendut yang botak dan berkumis lele. Penampilan ini sukses bikin penonton lupa bahwa ia adalah seorang Reza Rahadian. Bukan hanya sekadar make up saja, tapi karakter Bossman juga ditunjang dengan akting Reza yang luar biasa. Gaya bicara medok, broken English, tawa yang meringis, dan sikap sok tahu Bossman benar-benar terlihat alami dan bikin sebel! 
Meski pun berperan jadi orang yang annoying, Reza tetap membawakan Bossman sebagai karakter yang mengundang tawa dan tidak membosankan tanpa terkesan lebay, sehingga kita terus penasaran dengan aksi berikutnya. Bravo Reza!
Sebagai anak buah Bossman, BCL kali ini tampil manis dengan rambut bob dan bahasa Melayu yang fasih. Tapi seperti film-film sebelumnya, well, BCL stays as herself, hanya saja kali ini dengan ekspresi kesal dan marah-marah. Sebaliknya, suasana kantor justru lebih dimeriahkan oleh penampilan jenaka para aktor dari Malaysia.
Sayangnya, setelah sederetan adegan lucu, lama-lama jokes dan monolog Diana terasa monoton, seperti penggunaan kata “si kumis lele” dan “bom molotov”. Okay, we get it already, jadi tidak perlu diucapkan berkali-kali, kan? Keberadaan Alex Abbad sebagai suami Diana juga kurang signifikan karena ia hanya mengulang-ulang reaksi yang sama ketika mendengarkan curhat Diana. Puncaknya, klimaks pertengkaran seru antara Bossman dan Diana diselesaikan dengan ending yang agak dipaksakan dalam waktu yang terlalu singkat.
Hal lain yang menonjol dari My Stupid Boss adalah visual yang didominasi dengan warna hijau, merah, dan kuning. Walaupun mengambil setting di masa kini, color palette ini membuat suasana film terlihat retro dan enak dipandang, mengingatkan kita akan warna film-film Wes Anderson.
REVIEW FILM MY STUPID BOSS 5Secara keseluruhan, My Stupid Boss sangat menyenangkan untuk ditonton. Dengan visual yang menarik dan akting Reza Rahadian yang beda dari biasanya, film ini dijamin akan menyedot banyak penonton. My Stupid Boss akan tayang serentak di bioskop Indonesia, Malaysia, Singapura, dan Brunei Darussalam mulai 19 Mei 2016. Penasaran? Tonton dulu trailernya di sini.
Penulis: Triska Sarwono
(vin)



EmoticonEmoticon